Selasa, 27 Agustus 2019

Pengenalan Alat: LABU TAKAR (LABU UKUR/VOLUMETRIC FLASK)

Labu takar atau disebut juga dengan labu ukur merupakan peralatan laboratorium yang terbuat dari bahan glass/kaca borosilikat, mempunyai ketelitian tinggi, dan berfungsi untuk mengencerkan suatu zat tertentu dalam volume tertentu. Seperti namanya labu takar ini berbentuk seperti labu di bagian bawah dan memiliki leher panjang ke atas. di leher labu takar ini terdapat tanda lingkaran yang menjadi tanda volume tertentu atau batas di dalam pengenceran suatu larutan/zat. Labu takar dilengkapi tutup yang berbahan gelas asah atau teflon.


Labu takar dapat berupa tipe gelas tidak berwarna (clear glass) atau tipe gelas berwarna (amber glass). Memiliki kapasitas volume 5 mL - 2000 mL, dan tidak boleh digunakan untuk pemanasan

Fungsi labu ukur antara lain:

  1. mengambil atau mengukur larutan dengan teliti (sesuai volume labu ukur)
  2. membuat campuran larutan dengan volume tertentu (pengenceran)

Cara penggunaan labu takar (pengenceran)
  1. zat yang akan dilarutkan/diencerkan (zat inti) diukur terlebih dahulu berat/volumenya
  2. masukkan zat inti ke dalam labu takar dan kemudian tambahkan aquades (atau zat pelarut lainnya) sebanyak 1/2 volume dari labu takar
  3. gojog labu takar pelan-pelan sehingga zat di dalamnya tercampur
  4. tambahkan aquades sampai tanda batas pada leher labu takar (pada saat mendekati tanda batas, sebaiknya penambahan aquades dengan menggunakan pipet tetes dan dilakukan secara hati-hati sehingga aquades yang ditambahkan tidak melebihi tanda batas)
  5. tutup labu takar dengan menggunakan penutupnya, kemudian gojog labu takar sehingga larutan didalamnya menjadi homogen







Sumber:
https://www.academia.edu/8353066/TUGAS_INSTRUMENTASI
https://www.youtube.com/watch?v=WLSl4X6CnoY

Tidak ada komentar:

Posting Komentar